rajapress

6 Fakta Unik Bajak Laut yang Belum Banyak Orang Tahu

25 Apr 2021  |  1795x | Ditulis oleh : Admin
6 Fakta Unik Bajak Laut yang Belum Banyak Orang Tahu

Pernahkah anda menonton film tentang bajak laut, diantaranya One Piece dan Pirates of the Caribbean? Dari film tersebut pastinya anda akan sangat familiar dengan yang namanya bajak laut. Dan dari film tersebut bisa kita ketahui bahwa petualangan bajak laut sangatlah menyenangkan, seru dan menegangkan. Tetapi nyatanya, banyak fakta tentang kehidupan para bajak laut yang jarang digambarkan di dalam film. Bahkan ada banyak fakta aneh dan belum pernah anda ketahui soal bajak laut.

Perlu diketahui bahwa bajak laut adalah sekumpulan perompak yang memiliki sifat bengis dan tidak segan untuk membunuh korbannya dengan sadis. Bahkan sekarang pun masih kita temui di beberapa negara kapal sipil dicekal oleh bajak laut. Dan Berikut ini adalah beberapa fakta soal bajak laut yang  jarang anda ketahui.

1. Memakai anting untuk perlindungan pendengaran

Perlu anda ketahui bahwa bajak laut menggunakan anting bukan karena sebagai gaya tetapi karena untuk melindungi diri dari peperangan. Anting sangat berguna untuk melindungi pendengaran saat perang.

2. Anting bajak laut berfungsi sebagai perjanjian setelah kematian

Tidak hanya digunakan sebagai alat perlindungan pendengaran saat perang, anting bajak laut juga digunakan sebagai bentuk atau simbol perjanjian setelah kematian. Justru dengan anting emasnya, seorang bajak laut mampu untuk membiayai pemakamannya sendiri.

3. Penutup mata bukan pajangan

Penutup mata yang sering kita lihat di film bajak laut bukan dijadikan untuk menutupi mata yang cacat. Tidak semua anggota bajak laut mengenakan penutup mata. Tetapi bagi mereka yang menggunakannya, tujuan penutup mata adalah untuk membantu penglihatan di kala gelap.

4. Melakukan pernikahan sesama jenis

Mungkin ini terdengar aneh tetapi faktanya adalah mereka melakukannya. Mayoritas anggota bajak laut adalah pria. Jadi tidak mengherankan apabila mereka memiliki hubungan yang sangat intim antara satu dengan yang lain. Hubungannya pun diresmikan melalui upacara pernikahan yang disebut metalotage.

5. Bajak laut lebih suka mencuri senjata dan bir

Kata siapa bajak laut itu tergila-gila dengan uang dan emas? Pada kenyataannya, bajak laut lebih suka dan sering mencuri senjata dan bir dibandingkan uang dan emas.

6. Ada bajak laut wanita

Meskipun sangat jarang, tetapi ada anggota bajak laut perempuan. Salah satu yang terkenal adalah Anne Bonny dan Mary Read. Mereka berdua adalah perampok yang sangat terkenal di dunia dibandingkan perompak wanita lainnya.

Itulah beberapa fakta soal bajak laut yang masih jarang diketahui orang banyak.

Baca Juga: